Kecanggihan dan Kemudahan Teknologi Jangan Sampai Memancing Kita untuk Berbuat Aneh-aneh

Kecanggihan dan Kemudahan Teknologi Jangan Sampai Memancing Kita untuk Berbuat Aneh-aneh
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lingga sedang menjadi Pembina Apel Pagi




LINGGA - Beritabatam.com - Semakin mudahnya akses komunikasi melalui teknologi informasi membuka celah lebar bagi setiap pengguna untuk menyampaikan ide dan pendapat pribadi. 

Netizen yang aktif di berbagai kanal media sosial akan terus mengaktualisasikan dirinya. Mereka terus membangun personal branding.

Interaksi secara realtime terjadi di jagad maya. Perang isu, hoak dan ujaran kebencian bukan barang asing di jagad maya.

"Saya meminta kepada seluruh ASN Kemenag Lingga untuk berhati-hati dalam penggunaan alat komunikasi. Kecanggihan dan kemudahan teknologi jangan sampai memancing kita untuk berbuat aneh-aneh,"pesan H.Muhammad Nasir,S.Ag,MH, Rabu(5/02/2020) saat menjadi pembina apel pagi rutin.

"Kendalikan diri kita masing-masing. Jangan sampai postingan kita membuat gaduh, riuh sehingga mengganggu ketentraman kehidupan berbangsa. Paling penting adalah tidak ikut-ikutan menyebarluaskan berita hoax. Bijak berkomunikasi, hindari ujaran kebencian,"tegasnya. (Kepri.Kemenag.go.id)

Editor: Ramadhan
Share: