Ini Penjelasan Manager Bukopin Terkait Viralnya Video Seorang Nasabah yang Tak Cair Depositonya



Ini Penjelasan Manager Bukopin Terkait Viralnya Video Seorang Nasabah yang Tak Cair Depositonya


JAKARTA - Beritabatam.com | General Manager Bisnis Regional Bank Bukopin, Bambang Widyatmoko angkat bicara terkait viralnya video aksi seorang nasabah setelah tak bisa mencairkan deposito senilai Rp 45 miliar.

Menurutnya, pejabat Bank Bukopin di cabang Sidoarjo telah berupaya memberikan penjelasan kepada nasabah, sesuai dengan standar pelayanan yang ditetapkan.

"Sesuai dengan misi kami sebagai institusi keuangan, bahwa memahami dan memberi solusi bagi nasabah tetap menjadi hal yang utama, termasuk kenyamanan saat bertransaksi," ujarnya mengutip keterangan resminya di Jakarta, Kamis (25/6/2020).

Pernyataan ini sekaligus menjadi penegasan terkait video yang sempat ramai beredar, bahwa pejabat bank tidak memberikan penjelasan terkait dengan kejadian ini.

Selanjutnya, Direktur Utama Bank Bukopin Rivan A Purwanto menghimbau kepada seluruh nasabah agar tetap menyimpan dana nya di seluruh cabang Bank Bukopin. Atas nama Bank Bukopin, dirinya mengapresiasi nasabah-nasabah yang setia.

"Bank tetap aman karena selain dijaga oleh seluruh karyawan dan manajemen yang berintegritas tinggi, kami juga diawasi regulator, baik sebagai bank maupun sebagai perusahaan terbuka terdaftar di bursa efek," ujarnya.

"Dengan tetap setia menyimpan dana di Bank Bukopin, juga berarti mendukung kestabilan perbankan, dan mendukung perekonomian tetap berjalan baik. Kita harus bersama-sama jaga kestabilan terutama dalam mengatasi dampak pandemi ini," imbuhnya.

Adapun persoalan bermula dari Dedi Setiawan Tan, nasabah cabang Sidoarjo yang telah lama menjadi nasabah prioritas dan nasabah loyal Bank Bukopin. Diberitakan bahwa Dedi tak bisa melakukan penarikan sejumlah dana deposito miliknya di Bank Bukopin Cabang Sidoarjo.

Namun, kejadian tersebut akhirnya sudah bisa diatasi karena menurutnya, pihak bank telah menemuinya dan memberikan penjelasan dengan itikad baik.

"Saya sangat mengapresiasi Bank Bukopin cabang Sidoarjo dalam melayani nasabahnya. Mereka telah menemui saya, dan pada dasarnya saya memahami penjelasan bank, dan kita sudah ada kesepakatan," ujarnya.

Dedi juga menyampaikan dukungannya kepada Bank Bukopin terkait dengan penguatan modal yang akan dilakukan dalam waktu dekat. Sebagai pengusaha, dia mengaku senang jika bank kepercayaannya bisa semakin kuat.

"Bagus itu, kalau pemegang sahamnya komitmen menguatkan modal bank nya sendiri. Saya ini pengusaha, jadi senang kalau bank tempat saya menyimpan dana semakin kuat dan bisa mendukung juga pengembangan bisnis kami ke depannya," pungkasnya. (CnbcIndonesia)
Share:  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar