Karimun-Meranti Sepakat Tingkatkan Layanan Kesehatan Diluar Program BPJS untuk Masyarakat Tidak Mampu


Karimun-Meranti Sepakat Tingkatkan Layanan Kesehatan Diluar Program BPJS   untuk Masyarakat Tidak Mampu
Bupati Karimun, Aunur Rofiq dan Bupati Meranti, Irwan Nasir menjalin kerjasama untuk meningkatkan kesehatan masyarakat

Karimun - Beritabatam.com - Pemerintah Karimun dan Pemerintah Meranti tunjukkan kepedulian terhadap tingkat pelayanan untuk masyarakat yang kurang mampu dan masyarakat yang tidak ditanggung BPJS.

Kedua pemerintahan ini menjalin kerjasama untuk mengingatkan dibidang Pelayanan Kesehatan dan Kependudukan di Gedung Nasional, Kamis, 6 Februari 2020.

Dalam kesempatan ini kesepakatan ditandatangani Bupati Karimun, Aunur Rafiq, dan Bupati Kepulauan Meranti, Irwan Nasir.

Hadir pada kesempatan ini diantaranya, Sekretaris Daerah Kabupaten Karimun, Dr. H. Muhd. Firmansyah, M. Si., Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Meranti, Pimpin OPD, Anggota DPRD Karimun dan Meranti serta tokoh masyarakat.

Bupati Karimun, Aunur Rofiq dan Bupati Meranti, Irwan Nasir menandatangani kerjasama untuk meningkatkan kesehatan masyarakat
Bupati Kepulauan Meranti mengatakan, letak Meranti dengan Kabupaten Karimun sangatlah dekat. Ini menyebabkan interaksi antara masyarakat Meranti dan Karimun sangat tinggi. Sehingga begitu besarnya ketergantungan antara Meranti dengan Karimun.

Disampaikannya lagi, khusus di bidang kesehatan, kebijakan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti bagaimana mendukung masyarakat Meranti mencapai tingkat kesehatan yang tinggi. Untuk itu, dukungan dari Kabupaten Karimun sangat diharapkan.

“Kerja sama bidang kesehatan ini untuk menjamin kesehatan masyarakat Meranti yang ada di Karimun. Selama ini masyarakat Meranti yang berobat ke RSUD M. Sani Karimun dilayani dengan baik, kami sangat terbantu sekali,” ucap Irwan Nasir.

Dijelaskannya, warga Meranti berobat ke Karimun terjadi penurunan. Itu dikarenakan adanya perbaikan kualitas di rumah sakit umun Kepulauan Meranti.

“Pemkab Meranti menjamin pembiayaan berobatnya. Dengan catatan warga tersebut harus direkomendasikan melalui SKTM kepada Desa nya setempatnya. Mestinya yang disubsidi pemerintah itu masyatakat tidak mampu, bukan masyatakat yang mampu,” katanya.

Bupati Karimun, Aunur Rofiq dan Bupati Meranti, Irwan Nasir foto bersama usai menjalin kerjasama untuk meningkatkan kesehatan masyarakat
Sambungnya lagi, banyaknya masyarakat Meranti berdomisili di Kabupaten Karimun, tentu menimbulkan masalah-masalah kependudukannya. Permasalahannya banyak sekali, lanjutnya, ia mendapatkan pengaduan atau keluhan dari masyarakat Meranti yang belum memiliki identitas Karimun.

Sementara mereka sudah lama tinggal di Karimun. Tapi terbentur ketika akan mengurus dokumen kependudukannya.

“Diminta bantuan dari Bupati Karimun beserta jajaran, bisa mempermudah proses mutasi kependudukannya. Ini harus mendapat kemudahan dari pengelola pemerintahan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” harap Bupati Kepulauan Meranti.

Aunur Rafiq mengharapkan, terus berlanjutnya setiap tahun jalinan kerja sama tersebut, semakin membaiknya hubungan antara masyarakat Karimun dan Meranti, begitu pula dengan pemerintahannya.

“Kerja sama dalam hal peningkatan perbaikan pelayanan,” Tegas Rofiq. (humaskarimun)

Editor: Ramadhan
Share: