Penjualan Sepeda Naik 1.000 Persen, Seiring dengan Semangat Masyarakat untuk Berolahraga


Penjualan Sepeda Naik 1.000 Persen, Seiring dengan Semangat Masyarakat untuk Berolahraga
Ilustrasi
JAKARTA - Beritabatam.com | - Wakil Gubernur DKI Ahmad Riza Patria menilai euforia masyarakat untuk berolahraga sangat luar biasa, terutama pada olahraga bersepeda. 

Hal tersebut seiring dengan meningkatnya minat masyarakat memanfaatkan moment car free day atau hari bebas kendaraan.

“Waktu di GBK memang sempat ramai tapi Alhamdulillah karena luas cukup terkendali. Nah ketika di CFD pertama dibuka euforianya luar biasa, ternyata ada peningkatan 1.000 persen pada penjualan sepeda, jadi orang senang sekali sudah lama di rumah, jadi naik sepeda," ujar Riza dalam Radio Smart FM bertajuk ‘Jelang Usai PSBB Transisi, Sabtu (4/7/2020).

Kendati demikian, Riza mengingatkan walaupun bersepeda sangat baik untuk kesehatan dan tetap menjaga jarak. Namun masyarakat harus tetap ingat agar tidak berkerumun.

“Bersepeda kan baik karena harus berjarak dia, tidak bisa rapet, tapi ketika selesai bersepeda, ngumpul, ngeriung, sama teman nah itu terjadi pertemuan," kata Riza.

Oleh karena itu, Riza menjelaskan bedasarkan hasil kajian dari pembukaan CFD pada pertama kali yang menjadi sorotan karena menimbulkan keramaian. Maka Pemprov telah membagi dan menyebar pembukaan CFD di 32 titik, guna menyebar kerumunan warga.

“Tapi alhamdulillah, pada minggu berikutnya kami putuskan untuk batasi serta kami tutup sementara. Dan kami bagi 32 untuk hari bebas kendaraan,” katanya. (Merdeka.com)
Share:  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar