Sahur Kamtibmas Polres Tanjungpinang Patroli dan Berbagi Makanan Santap Sahur

Sahur Kamtibmas" Polres Tanjungpinang Patroli dan Berbagi Makanan Santap Sahur
Sebanyak 100 porsi makanan diolah langsung oleh Personil Polsek Tanjungpinang Barat 
Tanjungpinang - Beritabatam.com - Polres Tanjungpinang kembali membagikan makanan santap sahur yang kali ini dilaksanakan oleh jajaran Polsek Tanjungpinang Barat, Rabu (6/5/2020).

Sebanyak 100 porsi makanan diolah langsung oleh Personil Polsek Tanjungpinang Barat juga Bhayangkari dan didukung oleh ibu-ibu Ketua RT bertempat di dapur umum / dapur lapangan yang berlokasi di Rimba Jaya Tanjungpinang.

Selanjutnya makanan santap sahur tersebut dibagikan oleh Personil Polsek Tanjungpinang Barat sambil berpatroli dan mengunjungi kediaman warga secara door to door di seputar wilayah Kecamatan Tanjungpinang Barat mengunjungi pemukiman warga di seputar Jl. Sultan Syahril, Jl. Sumatera, Jl. Dr. Soetomo, Jl. Pertanian dan Jl. Sumatera. Sasaran utama pendistribusian makanan santap sahur ini adalah warga yang tidak memiliki rumah tetap atau kos-kosan dan para penjaga pos kamling.

Kapolres Tanjungpinang AKBP Muhammad Iqbal, SH, SIK, M.Si melalui Kapolsek Tanjungpinang Barat AKP Indra Jaya menyampaikan bahwa keberadaan dapur umum / dapur lapangan akan dimanfaatkan sebaik mungkin untuk membantu kebutuhan pangan warga khususnya di bulan Ramadhan ini seperti pengadaan makanan santap sahur dan berbuka puasa. Pembagian makanan santap sahur ini juga dibarengi dengan pelaksanaan patroli dan monitor situasi kamtibmas sekaligus menjaga silaturahmi Polri bersama masyarakat.

Sambil berpatroli, para Personil yang membagikan makanan santap sahur juga menyampaikan himbauan untuk selalu mentaati aturan dan kebijakan dalam pencegahan penularan Covid-19.

Sumber: Humas Polres Tanjungpinang
Editor: Ramadhan
Share:  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar